OPERATOR ARITMATIKA EXCEL
Operator adalah simbol atau tanda yang memiliki fungsi tertentu dan digunakan untuk melakukan pemrosesan atau perhitungan data.
Operator Excel menentukan tipe perhitungan yang ingin kita jalankan pada elemen sebuah rumus excel seperti penambahan, pengurangan, perkalian, atau pembagian dan lain sebagianya.
Secara umum penggunaan operator excel ini mengikuti urutan aturan perhitungan matematika umum. Misal operator perkalian dan pembagian didahulukan daripada operator penjumlahan dan pengurangan. Namun, kita bisa mengubah urutan ini dengan menggunakan tanda kurung "(...)".
Bukan hanya ada 7 atau 8 operator matematika saja yang berlaku dalam excel dengan tingkatan urutan dari tinggi kerendah sebagaimana yang sudah sering dikenal sebagai berikut:
- Pangkat (^)
- Persen (%)
- Perkalian (*)
- Pembagian (/)
- Penjumlahan (+)
- Pengurangan (-)
- Penggabungan String teks (&)
- Pengelompokan atau Grouping dengan kurung"(...)"
Pada excel dikenal empat macam tipe operator perhitungan yakni operator aritmatika, operator perbandingan, operator teks dan operator referensi. Nah, operator apa saja yang termasuk kedalam kategori empat tipe operator excel ini?
OPERATOR ARITMATIKA/MATEMATIKA
Operator Aritmatika Excel atau operator matematika digunakan untuk melakukan operasi matematika dasar, seperti penambahan, pengurangan, perkalian, atau pembagian. Serta untuk menggabungkan angka dan atau menghasilkan nilai numerik.
Sumber : https://www.kelasexcel.web.id/2014/06/operator-perhitungan-rumus-excel.html
No comments:
Post a Comment